Cara Mudah Pilih
Microwave
By Kevin
MEMASAK dan
menghangatkan makan dalam waktu singkat. Inilah alasan semakin banyak orang
yang menggunakan microwave di rumah. Namun,
dari sekian banyak pilihan, merek microwave
apa yang cocok bagi keluarga anda?
Sebelum menentukan merek, ada baiknya anda mengetahui cara
kerja microwave terlebih dulu. Pada
intinya, microwave bekerja dengan
memancarakan radiasi gelombang mikro. Nah, gelombang ini diangkitkan oleh
tabung electron khusus, seperti klystron
dan magneton.
Dalam microwave,
gelombang mikro akan masuk melalui bagian atas ruang oven dengan kipas yang
berfungsi menyebarkan panas. Kombinasi panas berintensitas tinggi ini mengakibatkan
proses memasak lebih cepat. Di dalam ruang masak, gelombang microwave yang sudah didistribusikan
tersebut akan mengubah arah molekul-molekul bahan makanan, terutama air.
Berbeda dengan oven konvensional yang hanya memanaskan
dinding tempat makanan dan udara disekitar, microwave bisa memasak makanan
dengan cepat karena panas yang ditimbulkan makanan itu sendiri.
Sementara itu, sebelum membeli microwave, ada beberapa hal yang bisa anda perhatikan. Salah
satunya tentu menyesuaikan dengan dana yang tersedia. Ada baiknya anda juga
memilih merek terkenal yang sudah terbukti kualitasnya. Selain itu, perhatikan
beberapa komponen microwave, seperti bahan, pintu, komponen dalam, hingga
kemampuan panas yang dihasilkan.
Bagian kecil seperti kabel dan steker pun sebaiknya
diperhatikan. Biasanya, kabel yang bagus, bahan pembungkusnya lebih halus dan
kuat. Sementara itu, untuk steker, pilihlah yang berbahan plastic bagus dengan
kaki steker berbahan plat yang oke.
Sebagai referensi, anda dapat melirik Microwave Sharp R-222Y yang memiliki desain cantik dengan tombol
panel berbahasa Indonesia. Microwave ini
didukung dengan teknologi low wattage
399 watt dengan kapistas 22 liter yang dilengkapi dengan mechanical timer. Jika
anda tertarik, tersedia dua pilihan
warna (silver dan putih) untuk microwave
ini.