Kiat Tepat Menjual
Rumah
By Kevin
MENJUAL rumah memang gampang-gampang susah. Tak semua
calon pembeli yang datang ke rumah anda tertarik. Apa sebab? Ada kemungkinan
rumah anda kurang sesuai dengan rumah yang mereka cari. Akan tetapi, bisa juga
alasannya karena kondisi rumah anda sendiri. Oleh karena itu, sebaiknya
pertimbangkan hal-hal berikut saat menjual rumah.
Pertama,
factor harga. Anda perlu mencermati harga pasaran property dengan lokasi dan
kondisi property anda. Pertimbangkan juga ukuran dan luas bangunan beserta
kualitas materialnya, fasilitas dalam rumah, dan akses rumah dengna
lokasi-lokasi public, seperti jalan raya, rumah sakit, sekolah, dan lain-lain.
Untuk
menentukan harga, anda bisa membandingkan dengan property di sekitar anda.
Pastikan harga rumah tidak terlalu tinggi, tetapi juga tidak terlalu rendah.
Usahakan agar harga rumah sepadan dengan kualitas dan fasilitas.
Terkait
harga, jika ingin melepas rumah dengna harga yang lebih bagus, anda dapat
memberikan nilai leibh kepada calon pembeli. Misalnya, dengan terelebih dahulu
mengecat rumah atau memperbaiki bagian-bagian yang sudah rusak atau jelek.
Sedikit biaya yang keluar untuk renovasi dapat ditutup dengan menaikkan harga
jual. Tentu saja anda harus pintar-pintar meyakinkan calon pembeli bahwa mereka
mendapatkan yang terbaik untuk setiap rupiah yang mereka akan keluarkan.
Kedua,
usahakan agar penjualan rumah tidak dilakukan saat musim hujan atau cuaca
buruk. kondisi cuaca semacam ini membuat tampilan ruangan juga tidak maksimal.
Dari luar, rumah pun bisa tampil kurang menarik karena cipratan dan genangan
air.
Ketiga, anda
tidak perlu menjelaskan selenkap-lengkapnya alasan menjual rumah. Misalnya
bahwa anda merasa kuran cocok dengan lingkungan sekitar atau anda sedang
membutuhkan dana tunai. Hal ini bisa membaut calon pembeli kurang berminat
dengan rumah anda atau justru calon pembeli semakin mendesan anda agar
menurunkan harga.
Keempat,
anda perlu mencantumkan harga rumah secara jelas. Calon pembeli akan berusaha
menawar rumah dnegna harga yang lebih rendah. Agar harga rumah anda tidak turun
terlalu tajam, berikan batas harga untuk penawaran rumah anda.
Kelima,
jangan lupa siapkan berkas dan dokumen penting untuk penjualan rumah. Sebagai
bentuk kehati-hatian, ceermati pula latar belakang calon pembeli anda.
Persiapkan pula kondisi rumah saat calon pembeli akan menyambangi rumah anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar